Friday 2 December 2016

Singkong Thailand

Masuk bulan Desember, hawa-hawa Natal udah berasa yaaa.....udah kebayang nastar dan kaastengel juga...tapi kali ini, saya ga nulis tentang cookies melainkan salah satu camilan dari singkong yang belakangan ini populer di Indonesia. Bahan utamanya singkong yang direbus...sederhana banget bukan???!!!
Langsung ke resep aja ya teman-teman :)

Singkong Thailand

Bahan:

  • 500gr Singkong
  • 100gr gula pasir
  • 2 lembar daun pandan
  • Sejumput garam
  • Air secukupnya untuk merebus singkong
Bahan Saus:
  • 200ml santan
  • 1/2 sdt garam
  • 1 lembar daun pandan
  • 1sdm tepung maizena

Cara Membuat:
  • Kupas singkong dan cuci sampai bersih
  • Rebus singkong dengan gula pasir dan daun pandan. Singkong harus terendam semua didalam air ya
  • Untuk saus, Campur semua bahan saus, panaskan diatas kompor sambil diaduk hingga saus mengental dan meletup-letup.
  • Siap disajikan.
Cara Penyajian:
Singkong dipotong sesuai selera lalu siramkan saus diatas singkong yang sudah dipotong tadi.
Kalo singkongnya ga mau dipotong juga boleh kok yaaa :) Pokoknya sesuai selera teman-teman aja

---------------------------------Selamat Mencoba--------------------------------